Aku Ingin...
Aku ingin mendengar kisah-kisahmu
Tentang mata air dan air mata tanah air kita
Indahnya kesuraman hari-harimu dan ramainya celoteh warna-warna
Tentang siluet ramping ibu-ibu yang pergi ke pura
Betapa tingginya buah di atas kepala mereka
Betapa cantik senyum mereka
Ceritakan padaku tentang negeri-negeri asing yang jauh itu
Tentang aroma asin air laut yang menetes di betismu
Indahnya pernikahan cakrawala dan samudera berwarna jingga
Dan burung-burung camar yang terbang melintasinya
Beritahu aku tentang dongeng anak-anak zaman
yang memercikkan air di wajah mereka saat hari semakin memanas
Tentang derap langkah serdadu yang berlari di tengah sawah
Atau tentang udara yang pekat aroma darah
Katakan padaku yang biasa kau katakan pada cahaya
Yang setiap partikelnya melukiskan keindahan jiwamu
Ketenanganmu.
(yang kuharap bisa menenangkanku)
Ceritakan padaku....
tentang....
dirimu....
2 Comments:
Ini puisilo?gokilll...jangan geer ya, tapi puisi ini beneran bagus banget..,
12:21 AM
yee siapa juga yang ge-er...
heheh..makasih yaa...
8:26 PM
Post a Comment
<< Home